Kan Sukabumi, Globalcybernews.
Polsek Cibadak Polres Sukabumi Melaksanakan Pemantauan Pusat Pembelanjaan guna Antisipasi adanya Penimbunan sembako di Pasar modern cibadak, jalan Suryakencana Kecamatan Cibadak Kab. Sukabumi, Minggu (19/4).
Kapolsek Cibadak Kompol Hadi Santoso, mengintruksikan Anggota Unit Reskrim untuk melaksanakan pemantauan pusat keramaian dan area perbelanjaan, antisipasi akibat dampak munculnya virus corona.
Disampaikan Kapolsek Cibadak,” Hasil dari Pemantauan Unit Reskrim Polsek Cibadak bahwa saat ini Pengunjung di Pasar modern cibadak mengalami lonjakan, stok sembako bahan makanan dan keperluan lain tersedia dan harga stabil”.
Unit Reskrim Polsek Cibadak Memantau giat perbelanjaan dipusat keramaian dan area perbelanjaan, serta Menghimbau Kepada masyarakat agar tetap tenang dalam menghadapi kelangkaan akibat info virus corona.” ungkap Kapolsek.
” Setelah dilakukan pemantauan, kondisi dalam keadaan stabil,” tutur Kapolsek Cibadak.
Red.