Saturday, April 20, 2024
HomeUncategorisedKapolsek Cileunyi Polresta Bandung Bersama 3 Pilar Himbau Warga Patuhi Anjuran Pemerintah...

Related Posts

Featured Artist

Kapolsek Cileunyi Polresta Bandung Bersama 3 Pilar Himbau Warga Patuhi Anjuran Pemerintah Cegah Covid-19.

Kab Bandung, Globalcybernews.
Kapolsek Cileunyi Polresta Bandung Kompol Sururi bersama dengan 3 Pilar melakukan himbauan kepada Warga masyarakat di sekitar Komp Bumi Harapan Desa Cibiru Hilir Kec Cileunyi untuk mematuhi aturan Pemerintah dan juga Maklumat Kapolri dalam pencegahan Penyebaran Covid-19. Jum’at (01/5).

Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Cileunyi Kompol Sururi di dampingi oleh Danramil 2413 Cileunyi Kapt. Arm. Nixon Bestafol Sarkawi, beserta dengan anggota, Kades Cibiru Hilir, Bhabinkamtibmas Desa Cibiru Hilir Aiptu Junirto, Satpol PP, Dishub dan juga linmas.

“Kami berikan himbauan kepada warga dan juga para pedagang yang berjualan di sekitar Komp. Bumi harapan untuk selalu mematuhi aturan Pemerintah berkaitan dengan Pandemi Covid-19,” ujar Kapolsek.

” Juga mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu menerapkan Physical Distancing atau jaga jarak dengan orang lain, karena kita tidak tahu orang tersebut terpapar oleh virus atau tidak oleh karena itu hindari kerumunan dan aktifitas yang mengundang banyak orang, selalu gunakan masker.” Ucap Sururi.

Masih banyaknya para pedagang yang menggelar barang dagangannya saat memasuki waktu buka puasa, pihaknya secara masif melakukan Patroli dengan selalu mengingatkan kepada warga untuk tetap mengikuti aturan Pemerintah dengan memberikan himbauan secara persuasif dalam menangani penyebaran Covid-19.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Sururi mengatakan,” dalam menangani Pandemi Covid-19 yang tengah merebak di Negara Indonesia sekarang ini”.

” kita harus selalu waspada ikuti aturan yang telah di terapkan oleh pemerintah dengan Physical Distancing atau menjaga jarak dengan orang lain minimal 1-2 Meter, kemudian selalu gunakan masker bila melakukan aktifitas di luar rumah serta menerapkan Pola hidup sehat dengan rajin mencuci tangan dengan sabun supaya mengurangi resiko penularan Virus Corona,” tandas Kompol Sururi.

Red.

Latest Posts