Kab Bandung, Globalcybernews.
Dalam rangka menciptakan situasi yang aman perlu adanya pengamanan dalam melayani masyarakat, untuk itu Personel Polsek Baleendah lakukan pengamanan kegiatan masyarakat dalam pemilihan ketua organda jalur – ciparay – Tegalega di Kp Baru pasar Kemis Rt 05 /18 Kel Manggahang Kec Baleendah. Sabtu (13/6).
Pemilihan Ketua Organda yang dipelopori oleh Forum Pengusaha dan Pengemudi Angkutan Umum Ciparay – Tegalega.
Ketua Forum Pengusaha dan Pengemudi Dede Sutandi pada saat ditemui media mengatakan, diadakan nya pemilihan Ketua Organda merupakan hasil musyarah dengan pengusaha dan pengemudi sehingga kami mengusung dua calon yaitu ajat sudrajat dengan Atep Suherman.
Untuk pelaksanaan melalui suara terbanyak itu lah yang terpilih menjadi Ketua, namun sebelum mencalonkan diri diwajibkan mengikuti beberapa aturan yang harus dilaksanakan antara lain ada 10 program diantaranya.
- Pengurus jalur yang terpilih harus bisa mengambil kebijakan dengan sebijak bijaknya mungkin dari hasil musyawarah antara pengurusan dan pengusaha atau pengemudi.
- Sigap dalam penanganan Kecelakaan.
- Bertanggungjawab atas semua anggota di jalur Ciparay – Tegalega.
- Menyisihkan Anggaran iuran hasil dari pengemudi untuk dibikinkan kas dan pembuatasn SIM kepada pengemudi yang belum mempunyai SIM.
- Mengihilangkan Inkam. 7 untuk dana peluncuran peremajaan dengan terkecuali bisa bekerjasama untuk penanggulangan pengusaha/ pengemudi angkutan Ciparay- Tegalega.
- Kontribusi dan hak – hak pengusaha/pengemudi harus diperhatikan.
- Kendaraan yang selama 3 tahun tidak melayani masyarakat / beroperasional harap dinon aktifkan.
- Ganti bodong / katasori harus mengikuti aturan / prosedur yang berlaky adapun kebijakan yang sudah berioperasi harap untuk mengikuti aturan / prosedur yang berlaku.
- Mengutamakan kenyamanan dan keamanan pengemudi.
- Bertanggung jawab terhadap kendaraan angkutan umum selama beroperasi.
Dari ke 10 persyaratan tersebut wajib di lakukan oleh ketua terpilih apabila tidak sesuai dengan krateria yang disebutkan tadi harus legowo dan mengundurkan diri. Ujar Dede Sutandi atau yang dikenal Rifal.
” Petugas Polsek Baleendah Mengatakan Pengaman ini dilakukan oleh Personel Polsek Baleendah agar pelaksaan pemilihan tersebut berjalan dengan Aman dan lancar,” ujar Aipda Afandi.
Red.