Thursday, September 12, 2024
spot_img
spot_img
HomeNasionalEdy Rahmayadi Minta Tuan Guru Babussalam Doakan Masyarakat Sumut Lewati Pandemi Covid-19
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Edy Rahmayadi Minta Tuan Guru Babussalam Doakan Masyarakat Sumut Lewati Pandemi Covid-19

Global Cyber News.Com|Medan I Tuan Guru Babussalam diminta mendoakan masyarakat Sumut yang sedang berjuang melawan pandemi covid-19 baik dari sisi kesehatan maupun ekonomi.

“Saat ini keadaan kita sedang sulit setelah pandemi Covid-19 melanda lebih satu tahun. Kami mohon doa dari Tuan Guru untuk keselamatan, kesehatan masyarakat kita melawan wabah ini agar Sumut cepat bangkit kembali,” kata Gubsu Edy Rahmayadi didampingi Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis saat bersilaturahmi dengan Tuan Guru Babussalam Zikmal Fuad, pada hari pertama Ramadan, Selasa (13/4), di Kediaman Tuan Guru Babussalam, Desa Besilam, Kecamatan Padangtualang, Kabupaten Langkat.

Turut hadir pada acara silaturahmi ini Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut Irman Oemar, Kepala Dinas Sosial Rajali dan Kepala Biro Umum Achmad Fadly. Hadir juga Forkopimda setempat dan Camat Padang Tualang, serta Kepala Desa Besilam.

Saat ini, Desa Besilam sedang dalam proses perbaikan infrastruktur dan fasilitas untuk menunjang desa ini menjadi destinasi wisata religi. Edy berharap prosesnya bisa selesai lebih cepat.

“Kita terus dorong Desa Besilam untuk menjadi wisata religi. Ada kendala memang di tengah pandemi ini, tetapi tahun ini akan kembali kita dorong,” tambah Edy Rahmayadi dalam siaran persnya yang disampaikan Diskominfo Sumut.

Sementara Tuan Guru Babussalam Zikmal Fuad mengatakan sudah banyak perubahan fasilitas untuk kenyamanan pengunjung. Namun, Tuan Guru berharap kuantitas air bersih di Madrasah Besar Babussalam bisa lebih ditingkatkan.

“Jalan ada yang sudah selesai diperbaiki dan sebagian sedang diperbaiki, pondok-pondok juga semakin nyaman bagi pengunjung. Sekarang, kami berharap air bersih semakin banyak karena di bulan Ramadan pengunjung meningkat,” kata Tuan Guru. (pl)

Red. Pandi Lubis

Latest Posts