Sunday, September 8, 2024
spot_img
spot_img
HomeNasionalDUKUNG PERCEPATAN PROGRAM VAKSINASI NASIONAL, CITILINK GELAR VAKSINASI COVID-19 UNTUK PENUMPANG PENERBANGAN...
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

DUKUNG PERCEPATAN PROGRAM VAKSINASI NASIONAL, CITILINK GELAR VAKSINASI COVID-19 UNTUK PENUMPANG PENERBANGAN DARI BANDARA SOEKARNO-HATTA

Global Cyber News.Com|Cengkareng, 2 Juli 2021 – Maskapai penerbangan Citilink bekerja sama dengan Kantor
Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Soekarno-Hatta, Angkasa Pura II dan Garuda Indonesia
menyelenggarakan program vaksinasi COVID-19 untuk seluruh penumpang Citilink yang
berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta yang diselenggarakan mulai 3 Juli 2021.
“Program ini merupakan komitmen dan wujud nyata dukungan Perusahaan terhadap
percepatan program vaksinasi COVID-19 khususnya untuk memperluas akses vaksin bagi
masyarakat yang belum mendapatkan vaksin sebelumnya. Melalui program ini tentunya kami
berharap dapat berkontribusi dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di
Indonesia,” kata Direktur Utama Citilink Juliandra.
Program vaksinasi ini akan diselenggarakan mulai tanggal 3 Juli 2021 dan diperuntukkan bagi
seluruh penumpang Citilink berusia 12 tahun ke atas yang akan melakukan perjalanan dari
Bandara Soekarno-Hatta. Untuk keterangan syarat dan ketentuan lebih lanjut dapat
menghubungi Call Center Citilink di 0804-1-080808 atau layanan live chat di
www.citilink.co.id.
Penumpang dapat melakukan registrasi di lokasi pendaftaran vaksinasi yang berada di Area
Kedatangan Domestik (East Lobby) Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta dengan membawa
dokumen berupa tiket penerbangan dan KTP asli bagi penumpang yang berusia 18 tahun ke
atas dan KK bagi penumpang yang berusia 12-17 tahun.
Adapun lokasi vaksinasi berada di Lounge Umroh Domestik Terminal 3 Bandara Soekarno-
Hatta yang beroperasi mulai pukul 08.00 – 17.00 WIB.
Tentang Citilink
Citilink merupakan maskapai penerbangan yang berada di bawah naungan Garuda Indonesia Group yang
melayani penerbangan dengan sistem dari kota ke kota.
Sebagai bukti keberhasilan dalam komitmen meningkatkan pelayanan pada pelanggan, Citilink telah meraih
beberapa penghargaan seperti penghargaan Top IT Implementation Airlines Sector dari Kementerian
Komunikasi dan Informatika di tahun 2017, penghargaan Transportation Safety Management Award dari
Kementerian Perhubungan di tahun 2017, akreditasi bintang empat dari badan pemeringkat industri aviasi
dunia, SKYTRAX selama dua tahun berturut-turut dari tahun 2018, penghargaan TripAdvisor Traveler’s Choice
Award yang telah diperoleh selama tiga tahun berturut-turut dari tahun 2018, meraih predikat 4-Star Low-Cost
Airline versi Airline Passenger Experience (APEX) untuk ketiga kalinya, serta berbagai penghargaan bergengsi
lainnya.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Citilink dapat mengunjungi situs www.citilink.co.id, halaman Facebook

Red.

Latest Posts