Saturday, March 15, 2025
HomeDalam NegeriAksi Babinsa Koramil 08/RP Bantu Warganya Yang Terdampak Banjir
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Aksi Babinsa Koramil 08/RP Bantu Warganya Yang Terdampak Banjir

Global Cyber News.Com| LABUHANBATU. Curah hujan yang cukup tinggi melanda kabupaten Labuhanbatu tadi malam, mengakibatkan beberapa perumahan warga terendam banjir akibat luapan air sungai dan parit yang tidak bisa menampung debit air, Senin (16/08/2021)

Guna membantu warganya yang terdampak banjir, Babinsa Serka Ali Umri Harahap terjun langsung mengevakuasi seorang nenek yang terjebak rumahnya terendam banjir, dengan cara menggendongnya Babinsa bersama beberapa warga yang juga ikut membantu.

Diperkirakan ada sekitar 90 rumah yang terendam banjir di wilayah kelurahan Padang bulan, Kelurahan Siringoringo, Kelurahan Binaraga Kecamatan Rantau Utara dan kelurahan Sioldengan kecamatan Rantau Selatan.

Danramil 08/RP Kapten Kav Boston Siregar mengatakan kepada awak media ini, “curah hujan yang tinggi mulai dari malam hingga pagi ini mengakibatkan aliran anak sungai dan parit meluap menggenangi rumah warga, ketinggiannya diperkirakan antara 10 cm hingga satu meter dan Alhamdulilah tidak ada korban jiwa sampai siang ini, ” katanya

Telah kita instruksikan kepada seluruh Babinsa Koramil 08/RP untuk tetap siap dan siaga dalam mengantisipasi hujan dengan curah yang tinggi terjadi lagi, untuk saat ini kondisi banjir sudah surut seiring dengan berhentinya hujan dan kegiatan warga di bantu personel Babinsa membersihkan rumah-rumah warga dan mengevakuasi para lansia yang ada beberapa terjebak tidak bisa berjalan, tegasnya lagi

“Bersama Kita Bisa Berbuat Yang Terbaik”

Pendim 0209/Labuhanbatu

Red.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts