Global Cyber News.Com| Kendari- Dalam rangka Memperingati HUT Ke-76 TNI dan menjalin silaturahmi bersama Persatuan Gate Ball Seluruh Indonesia (PERGATSI)Sultra Korem 143/HO menggelar pertandingan Gate Ball.
Hal ini di sampaikan Plh Kapenrem 143/HO Letda Inf Rusmin Ismail Dalam rilisnya, Kendari, Sultra, Jumat, (8/10/2021).
“Turnamen olahraga yang diselenggarakan bertujuan untuk mencari bibit baru serta mengenalkan olah raga gate ball kepada masyarakat umum,” ujar Plh Kapenrem.
“Dikaitkan dengan situasi Pandemi di Prov. Sultra, status PPKM yang telah diturunkan menjadi level 2 sembari berolahraga perangi covid 19,” imbuhnya.
Lanjut dikatakannya pada kesempatan ini Danrem 143/HO Brigjen TNI Jannie A. Siahaan secara resmi membuka jalannya turnamen di Lapangan Makorem 143/HO.
“Untuk diketahui dalam memperingati HUT ke-76 ini digelar juga diikuti oleh Dharma Pertiwi Koorcab Sultra Daerah G,”tandas Rusmin
Sementara itu, dalam sambutannya Danrem 143/HO Brigjen TNI Jannie A Siahaan katakan, tujuan turnamen ini tidak hanya untuk mengenalkan kepada masyarakat namun juga mengembangkan serta mencari bibit baru atlet gate ball di Sultra.
“Dengan adanya turnamen ini setidaknya bisa mendapatkan atlet baru serta membina atlet yang lama untuk persiapan menghadapai event yang lebih besar baik event regional maupun event nasional kedepannya,” kata Danrem.
“Saya menyambut baik dan mendukung penuh kegiatan ini bersama Pergatsi Sultra, bagi seluruh peserta ataupun club yang akan bertanding. Laksanakan semua dengan sportif dan sungguh sungguh untuk menampilkan kemampuan terbaik,” imbuhnya.
Kepada panitia pertandingan, Jannie Danrem tegaskan agar panitia menjunjung tinggi Fair Play di setiap pertandingan.
“Demikian juga peserta, keputusan panitia ataupun wasit itu mutlak dan harus bersikap sportif di lapangan,”tandas Jannie.
Untuk diketahui, dalam even ini diikuti 90 orang atau 30 tim dari club maupun instansi militer maupun lainnya yang ada di Sultra.
Red.