Saturday, October 19, 2024
HomeTNIBabinsa Ramil 02/Sidikalang Bersinergi Perangi Stunting di Desa Laehole I
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Babinsa Ramil 02/Sidikalang Bersinergi Perangi Stunting di Desa Laehole I

globalcybernews.com  -Sidikalang, Dairi – Dalam upaya memerangi stunting dan mewujudkan generasi sehat di wilayah binaannya, Babinsa Ramil 02/Sidikalang, Sertu G. Sinulingga, turut menghadiri kegiatan Rapat Rembuk Stunting (Pencepatan Penurunan dan Pencegahan Stunting) tahun Anggaran 2024, di Desa Laehole I, Kecamatan Parbuluan, Kabupaten Dairi, pada hari Rabu, 29 Mei 2024.

Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Kepala Desa Laehole I, Bapak J. Siboro, Babinkamtibmas Brigadir J. Sianturi, perwakilan Puskesmas Pesta br Samosir, Sekcam Parbuluan M. Sitorus, Pendamping Desa, dan Kader Warga Desa Laehole I, ini menjadi wadah penting untuk meningkatkan koordinasi dan sinergi dalam upaya pencegahan stunting di desa.

Rapat Rembuk Stunting diawali dengan pembukaan dari Ketua BPD, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Desa, Babinsa, Sekcam, dan perwakilan Puskesmas.

Dalam arahannya, para pembicara menekankan pentingnya perhatian terhadap perkembangan anak, mengenali tanda-tanda kesehatan yang diderita, melakukan cek kesehatan anak secara rutin, mengikuti arahan dari pihak kesehatan, dan segera melaporkan tanda-tanda stunting kepada pihak terkait.

Kades Laehole I, Bapak J. Siboro, menyampaikan bahwa desa Laehole I saat ini sedang fokus pada pencegahan stunting dengan berbagai program, seperti Posyandu yang dilaksanakan sebulan sekali dengan pemberian susu kepada balita, penyediaan makanan bergizi seperti bubur dan vitamin, serta penyuluhan kepada ibu hamil dan ibu baru melahirkan oleh kader desa.

Berdasarkan data terkini, hingga Mei 2024, terdapat 13 anak usia 0-5 tahun di Desa Laehole I yang teridentifikasi mengalami stunting. Angka ini menjadi perhatian serius bagi semua pihak untuk meningkatkan upaya pencegahan dan penanganan stunting di desa.

Rapat Rembuk Stunting di Desa Laehole I menjadi momentum penting dalam memperkuat komitmen bersama untuk memerangi stunting.

Dengan sinergi dan kolaborasi dari berbagai pihak, diharapkan target penurunan angka stunting di desa dapat tercapai dan generasi penerus bangsa dapat tumbuh sehat dan bebas stunting.

Babinsa Ramil 02/Sidikalang, Sertu G. Sinulingga, menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program pemerintah dalam pencegahan stunting di wilayah binaannya.

“Saya siap bersinergi dengan semua pihak untuk membantu menurunkan angka stunting di Desa Laehole I. Mari bersama kita jaga kesehatan anak-anak dan wujudkan generasi sehat bebas stunting,” ujarnya. (Tim)

Red

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts