Friday, December 27, 2024
HomeUMKMDiah Sunaryanta di Kukuhkan Sebagai Ketua Pembina Omah Pembatik Cilik
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Diah Sunaryanta di Kukuhkan Sebagai Ketua Pembina Omah Pembatik Cilik

globalcybernews.com  -GUNUNGKIDUL, Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta meresmikan secara langsung Omah Pembatik Cilik Gedangsari dengan Yayasan Pedidikan Astra Michael D. Ruslim di daerah Prengguk, Kalurahan Tegalrejo, Kapanewon Gedangsari, Rabu (3/4/2024).

“Saya atas Pemerintah Kabupaten Gunungkidul dan juga masyarakat Gedangsari mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan dan pembinaan dari Astra,” ucap Bupati.

Hadir juga mendampingi Kepala Dinas Kebudayaan Agus Mantara, Kepala Dinas Pendidikan Nunuk Setyowati, serta Diah Sunaryanta yang turut hadir dan dikukuhkan sebagai Ketua Pembina Omah Pembatik Cilik.
Namun begitu, Bupati belum cukup puas dengan capaian dari Yayasan Astra tersebut, Ia masih berharap agar kedepan Yayasan Astra masih dapat memberikan pembinaan dalam hal bahasa,

“Tapi saya belum puas, sebelum astra meninggalkan Gunungkidul saya ingin astra juga turut memberikan pembinaan kecakapan bahasa,” tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Gunawan Salim selaku perwakilan dari Yayasan Astra pun merespon dengan baik,

“Tentunya ini juga menjadi tantangan untuk kami, harapannya kedepan dapat kita realisasikan karena ini juga termasuk dalam salah satu 4 pilar kita, karena kita juga sangat mengapresiasi Bapak Bupati, beliau ini salah satu Bupati yang saya temui yang sangat concern dengan pendidikan,” katanya.

Ia juga menjelaskan, pembinaan omah pembatik cilik ini berjalan sejak tahun 2021 dengan pembinaan minat khusus dalam membatik, sebagai ruang untuk berekspresi dan berkreasi generasi penerus.

“Harapannya kedepan dapat menjadi destinasi edu wisata dalam membatik, tidak hanya membatik dan berbelanja tetapi juga belajar teknik membatik dan turut melestarikan budaya membatik di Gunungkidul khususnya dan Indonesia pada umumnya,” tambahnya.

Lee anno

Sumarno

Red

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts