Thursday, December 19, 2024
HomeTNIKodim 0206/Dairi Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis di MIN 1 Dairi
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Kodim 0206/Dairi Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis di MIN 1 Dairi

GlobalCyberNews.Com  -Dairi – Kodim 0206/Dairi melalui Koramil 02/Sidikalang melaksanakan uji coba program pemberian makanan bergizi gratis kepada siswa-siswi MIN 1 Dairi, Selasa (17/12/2024). Kegiatan yang berlangsung dari pukul 10.00 WIB hingga 11.00 WIB ini dilaksanakan di lingkungan sekolah yang berlokasi di Jl. Sisingamangaraja Bawah, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bati Tuud Koramil 02/Sidikalang, Peltu Haruna, dengan melibatkan seluruh personil Koramil 02/Sidikalang dan disambut antusias oleh Kepala Sekolah MIN 1 Dairi, Bapak Fahri, serta 100 siswa-siswi dari kelas VI-A, VI-B, dan VI-C. Paket makanan bergizi yang diberikan berupa menu sehat dan seimbang untuk mendukung kebutuhan nutrisi anak-anak dalam masa pertumbuhan.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah MIN 1 Dairi, Bapak Fahri, menyampaikan apresiasi terhadap program yang diinisiasi oleh Kodim 0206/Dairi ini. “Program makan bergizi gratis ini merupakan wujud nyata dari Nawacita yang diperjuangkan Presiden Prabowo Subianto. Kami berharap program ini berlanjut dan semakin banyak sekolah mendapat manfaat yang sama. Dengan perut kenyang dan gizi seimbang, anak-anak akan tumbuh menjadi generasi emas penerus bangsa,” ujarnya.

Dandim 0206/Dairi Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban melalui Danramil 02/Sidikalang, Kapten Inf T. Aritonang, menegaskan bahwa program ini bertujuan meningkatkan derajat kesehatan siswa sekaligus mendukung perkembangan kecerdasan anak di usia sekolah. “Program ini adalah bagian dari upaya kami untuk memberikan kontribusi positif terhadap tumbuh kembang siswa. Kami memastikan distribusi makanan berjalan lancar dengan kualitas gizi yang terjamin,” tegas Kapten Aritonang.

Kegiatan ini mendapat tanggapan positif dari siswa-siswi yang merasa senang dan berterima kasih atas perhatian yang diberikan. Program ini diharapkan menjadi langkah awal dalam mendukung generasi muda yang sehat dan cerdas serta dapat memberikan dampak positif bagi pendidikan di Kabupaten Dairi. (Prajurit Pena)

Red

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts