Saturday, November 8, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeUncategorisedAnggota DPD RI, KH.M.Nuh:Berbenah Diri Efektif Untuk Menuju Indonesia Yang Lebih Baik
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist



Anggota DPD RI, KH.M.Nuh:
Berbenah Diri Efektif Untuk Menuju Indonesia Yang Lebih Baik

Global Cyber News.Com. –Medan I Membubarkan Polri, itu tidak semudah membalikkan telapak tangan. perlu proses yang panjang dan harus dilakukan amandemen. Selain itu kita juga menghargai adanya tuntutan masyarakat tentang reformasi Polri.

“Langkah yang paling efektif adalah membuat reformasi Polri, yakni mengevaluasi sekaligus membenahi kinerja Polri ke depan. Untuk menuju kesana memang perlu proses yang matang,” kata anggota DPD RI, KH.M.Nuh di Medan Jumat, (31/10/2025), mengomentari dinamika berkembang di tubuh Polri dewasa ini..

Jika ada yang menyatakan ketidaknyamanan yang terjadi belaangan ini diduga akibat ulah Tentara yang disinyalir tidak masuk dalam perundang-perundangan di negara Indonesa, itu kata M.Nuh, salah besar. Karena Tentara Nasional Indonesia (TNI) masuk dalam Undang-Undang No.34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia. (TNI).

Begitu juga dengan Polri, ada termaktub dalam Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 Pasal 30 ayat 4, dimana disebutkan Polisi sebagai petugas keamanan dan ketertiban umum.

Menurut mantan politisi PKS ini juga mengakui, jika ada yang menyatakan bahwa kalau ada kinerja Polri yang tidak baik yah harus dibenahi semaksimal mungkin. “Sedangkan kinerja Polri yang sudah baik mesti ditingkatkan lagi ke depan sesuai dengan tupoksinya,” ucap KH.M.Nuh.

Disebutkan, yang namanya penyimpangan dan pelanggaran, semuanya ada, jangankan Polri dan TNI, tapi juga PNS dan masyarakat Jadi sekarang, nggak usahlah merecoki yang lain, kita sama-sama mengurus dan memperbaiki diri kita, laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Sehingga dengan demikian.negeri bisa jadi lebih baik. Bukan penyelesaiannya dengan saling menyalahkan,” katanya.

Saat ditanyakan banyaknya keluhan kepada kinerja Polri yang dinilai kurang memenuhi harapan masyarakat, karena mereka sudah mengadu tapi tidak ditindaklanjuti Kepolisian, KH.M.Nuh menyatakan bahwa sebenarnya di negeri ini semua harus diperbaiki.

Seperti yang terjadi belakangan ini dimana menyoroti DPR, oke DPR diperbaiki, terus menyoroti Polisi, nanti ada yang menyoroti TNI, ASN/PNS. Semuanya memang harus berbenah dirilah.

“Nggak kan selesai dengan saling menyalahkan dan saling menyoroti. Kita ini punya masalah semua. Artinya semua bagian dari kehidupan berbangsa ini ada, sedangkan negara lain juga begitu, ada saja masalah,” katanya.

Plus minus itu biasa, lanjut KH.M.Nuh, kita terimalah negeri apa adanya dan kita perbaiki. Jangan kita kayak orang yang menumpang di suatu kendaraan lalu menyoroti kendaraan itu. Sementara kita sedang berada di dalam kendaraan tersebut.

KH.M.Nuh juga mengakui, bahwa yang namanya kepuasan, itu relatif. Pada periode yang lalu, sepertinya keberadaan kepolisian sangat berlebihan porsinya. Kita mau ke depan, hal itu tidak terjadi lagi. Harus proporsional.

“Semua difungsikan. Jangan sampai ada yang dilebih-lebihkan. Harus seimbang dan kalaupun ada yang berlebih, itu paling tidak jangan terlalu jauhlah,” punngkasnya. (lam/de)

Red

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts