
Global Cyber News|Jayapura – Pada hari Rabu tanggal 21 Oktober 2020, bertempat di seputaran kota Tanah Merah Kabupaten Boven Digoel, Personel Polres Boven Digoel membagikan sebanyak 1500 masker sebagai upaya pencegahan Covid-19.
Kegiatan tersebut canangkan oleh Bhayangkari Pengurus Cabang Boven Digoel yang diketuai Ny. Dewi Rijal dalam rangka memperingati Hari Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-68 Tahun 2020. Saat dikonfirmasi, ketua PC Bhayangkari Boven Digoel mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian kami yang merupakan Istri Anggota Polri dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Boven Digoel.
Tentunya diharapkan dengan dilaksanakan kegiatan sosial ini masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yaitu, menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan serta tidak berkerumun.
Dalam pelaksanaannya, Kasat Binmas Iptu Husain ABD Rahim bersama Kasat Lantas Iptu Robert Rengil dan anggota membagikan masker tersebut kepada sejumlah masyarakat yang ditemui. Kasat Lantas mengungkapkan bahwa, menggunakan Masker sesuai Protokol Kesehatan Covid-19 ini bertujuan demi keselematan bersama terutama yang selalu bertemu dengan banyak orang seperti pedagang di pasar dan kios.
Jayapura, 21 Oktober 2020
(Humas Polda Papua)
Red.