Friday, December 8, 2023
HomeNasionalMewakili Wali Kota Binjai, Asisten I Pemko Binjai Ernawati, SH., ikuti video...
spot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Mewakili Wali Kota Binjai, Asisten I Pemko Binjai Ernawati, SH., ikuti video conference terkait sero survei dan percepatan vaksinasi yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan dan Kementerian Dalam Negeri RI

Global Cyber News.Com|Mewakili Wali Kota Binjai, Asisten I Pemko Binjai Ernawati, SH., ikuti video conference terkait sero survei dan percepatan vaksinasi yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan dan Kementerian Dalam Negeri RI, Jum’at (18/3/2022) di Binjai Command Center

Dalam kegiatan ini, Asisten I didampingi pula oleh Kepala Dinas Kesehatan Dr. Soegianto, Sp.OG, Kabag Administrasi Adri Rivanto, serta Kabid Aplikasi Mardin Haviz. 

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin menyampaikan serologi survei nasional dilakukan untuk mengetahui persentase kekebalan penduduk di Indonesia terhadap Covid-19
Pelaksanaan survei ini disponsori oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) bersama dengan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (UI)

Budi mengatakan hasil survei ini akan menunjukkan persentase penduduk Indonesia yang sudah memiliki antibodi terhadap Covid-19. “Survei ini memberikan hasil menunjukkan berapa persen penduduk Indonesia yang sudah memiliki antibodi terhadap virus SARS Cov2,” ujar Budi Gunadi Sadikin.

Diungkapkannya, antibodi Covid-19 terbentuk berdasarkan dua hal, yaitu imunisasi yang membentuk antibodi dan terinfeksi virus yang juga akan membentuk antibodi. Hasil survei mengatakan apabila ada orang yang sudah diimunisasi dan terinfeksi Covid-19, maka memiliki antibodi paling tahan lama dan tinggi. 
Selain mengetahui persentase kekebalan penduduk terhadap Covid-19, Budi mengungkapkan hasil serologi survei akan digunakan pemerintah sebagai dasar kebijakan berbasis bukti. Diantaranya sebagai dasar membuat kebijakan terkait vaksinasi, PPKM, dan kegiatan lain terkait pandemi.

Red.

Latest Posts