Thursday, April 25, 2024
HomeUncategorisedKapolsek Baleendah Polresta Bandung Lakukan Pengecekan Kendaraan Patroli Sabhara.

Related Posts

Featured Artist

Kapolsek Baleendah Polresta Bandung Lakukan Pengecekan Kendaraan Patroli Sabhara.

Kab Bandung, Globalcybernews.
Kepala Kepolisian Sektor Baleendah Polresta Bandung Kompol Supriyono lakukan pengecekan Kendaraan dinas Unit Sabhara Polsek, Selasa (03/3).

Kendaraan dinas merupakan pemberian Milik Negara yang diserahkan kepada Institusi Polri untuk digunakan dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.

Polsek Baleendah Polresta Bandung memiliki 2 Kendaraan Dinas Patroli roda 4 dan 2 kendraan Patroli roda 2

Seusai pelaksanaan apel pagi semua Kendaraan milik Unit Sabhara Polsek Baleendah langsung dilakukan Pengecekan oleh Kapolsek Baleendah.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan kepada Kapolsek Baleendah memerintahkan Agar kendaraan dinas dilakukan pengecekan supaya pada saat melayani masyarakat tidak ada hambatan, termasuk keadaan mesin dan kebersihannya.

” Untuk menghadapi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati mobilitas kendaraan yang ada di Polsek Jajaran Polresta Bandung agar disiapkan dalam membantu pergesaran logistik nantinya, dan tetap dilakukan perawatan secara berkala,” tandasnya.

Kapolsek Baleendah Kompol Supriyono menyampaikan kepada Awak media bahwa pengecekan dilakukan guna menunjang pelaksanaan tugas sehari hari, terutama Patroli dan pelayanan terhadap masyarakat , apalagi baleendah ini rawan bencana banjir dan dapat dipergunakan untuk mengevakuasi korban apabila dibutuhkan tidak ada gangguan dan hambatan.

” Saya selaku pimpinan wajib mengingatkan anggota untuk selalu merawat nya dan kebersihannya. Pengecekan dimulai dari mesin, Kebersihan mobil, lampu rotator, lampu sen, kondisi ban dan apabila ada kerusakan segera di bawa kebengkel,” ujar Kapolsek Baleendah.

” Juga saya sampaikan kepada personil yang mengawakinya supaya benar benar dirawat,” tutur Kapolsek.

Red.

Latest Posts