Friday, March 29, 2024
HomeUncategorisedKapolsek Cileunyi Polresta Bandung, Hadiri Tabligh Akbar Di Mesjid Al Hasan.
spot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Kapolsek Cileunyi Polresta Bandung, Hadiri Tabligh Akbar Di Mesjid Al Hasan.

Kab Bandung, Globalcybernews.
Kapolsek Cileunyi Polresta Bandung Kompol Sururi libatkan personilnya baik untuk pengamanan tertutup maupun terbuka dengan melibatkan Unit Reskrim, unit intelkam, unit Sabhara, Unit Lantas bahkan dari TNI-AD serta Instansi terkait pun di ikutsertakan dalam melaksanakan pengamanan Tablig Akbar di Mesjid Al-Hasan Komp Bumi Panyawangan Desa Cimekar Kec Cileunyi Kab Bandung, Rabu (05/03).

Namun pada pengamanan Tablig Akbar kali ada yang berbeda dengan tablig akbar sebelumnya, tablig Akbar yang sekarang ini pihak mengundang Ustad Kondang yang sering dikenal dengan sebutan UAS yang memiliki nama asli Abdul Somad.

Tak hanya UAS saja yang hadir dalam acara Tablig Akbar, ustad ternama yakni KH Ustad Jujun Junaedi dan KH Dede Miftahudin pun turut serta meramaikan acara tersebut.

Dalam Tablig Akbar ini kajian yang akan di bahas oleh Ustad Abdul Somad mengusung tema “Amalan penangkal Musibah”.

Kegiatan Tablig akbar ini dihadiri oleh jemaah dari Wilayah Kec Cileunyi maupun dari Wilayah Luar, dengan jumlah jemaah sebanyak kurang lebih 5.000 orang antara lain.

Dalam sambutannya perwakilan dari Muspika Kec Cileunyi yang disampaikan oleh Kapolsek Cileunyi Kompol Sururi diantaranya adalah memperkenalkan diri sebagai Kapolsek yang baru, sementara berkaitan dengan Pilkada Kabupaten Bandung di mohon untuk masyarakat bekerjasama mensukseskan dalam mengamankan wilayah supaya terciptanya situasi yang kondusif.

Kapolresta Bandung Kombespol Hendra Kurniawan melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Sururi menyampaikan terima Kasih banyak para personil yang terlibat langsung dalam pengamanan Kegiatan Tablig Akbar ini.

Red.

Latest Posts