Monday, October 14, 2024
spot_img
spot_img
HomeUncategorisedKapolsek Katapang Polresta Bandung Pimpin Penyemprotan Desinfektan Guna Pencegahan Awal Virus Corona.
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Posts

Featured Artist

Kapolsek Katapang Polresta Bandung Pimpin Penyemprotan Desinfektan Guna Pencegahan Awal Virus Corona.

Kab Bandung, Globalcybernews.
Guna mencegah masuknya wabah virus corona (covid-19), jajaran Polsek Katapang melaksanakan penyemprotan disinfektan di lingkungan kantor mapolsek katapang, (senin, 23/3).

Selain itu pengunjung yang hendak berkunjung ke Mako Polsek Katapang juga di wajibkan untuk mencuci tangan menggunakan cairan pembersih Hand Sanitizer demi pencegahan diri penyebaran virus corona.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan melalui Kapolsek Katapang Kompol Kozasah mengatakan,” seluruh personil Polsek Katapang untuk rajin cuci tangan, saat ini dihimbau untuk menjaga jarak dengan tamu yang datang ke Mako Polsek Katapang untuk mencegah penularan wabah virus corona”.

Kegiatan ini merupakan instruksi dari Pimpinan, yang mana untuk setiap Kantor Polisi mulai dari tingkat Pusat hingga kewilayahan agar dilaksanakan penyemprotan cairan disinfektan mengantisipasi wabah corona (Covid-19).

Red.

Latest Posts