Kab Bandung, Globalcybernews.
Dalam rangka menjalin kemitraan dengan warga masyarakat dalam pemeliharaan kamtibmas serta antisipasi penyebaran Covid-19. Kanit Binmas Polsek Cicalengka Polresta Bandung Iptu Margiyana laksanakan kegiatan sambang ke pangkalan ojek Kp Cukang Lemah Desa Tenjolaya Kec Cicalengka. Kamis (30/4).
Kegiatan yang dilakukan oleh Iptu Margiyana ini untuk memberikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat kepada tukang ojek serta himbauan untuk tetap menggunakan masker, jaga jarak, untuk antisipasi penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Cicalengka.
Kapolresta Bandung Kombes Hendra Kurniawan melalui Kapolsek Cicalengka Akp Aep Suhendi Mengatakan,” Bhabinkamtibmas harus selalu hadir disetiap kegiatan masyarakat sebagai bentuk kepeduliannya terhadap warga masyakarat di tengah mewabahnya Covid-19″.
Red.